Kamis, 09 Juli 2020 tim dari Forkompincam Kecamatan Sale bersama Kepala Desa Sale, dan Petugas dari Puskesmas Kecamatan Sale mengadakan kunjungan ke rumah Ibu Kartini warga Desa sale yang bertempat tinggal di dalam hutan perbatasan Sale dengan hutan desa Wangi Kecamatan Jatirogo tuban.
Dalam silaturahmi ini di pimpin oleh Sekretaris Camat Sale Bapak Mochammad Dahuri, SH berangkat dari Kecamatan untuk menyambangi atau silaturahmi dengan ibu Kartini dan kegiatan tersebut juga dibarengi dengan penyaluran Bansos .
Dari wawancara Sekretaris Camat Sale Bapak Mochammad Dahuri, SH. bersama Tim dan Ibu kartini di ketahui beliau dalam kondisi sehat, dan menurut penuturannya latar belakang kenapa Ibu Kartin hidup menyendiri di tengah hutan adalah karena beliau merasa sakit hati dengan lingkungan rumah di dusun Anjang sana di Desa Sale Kabupaten Rembang, karena sewaktu dia membutuhkan untuk kehidupan anak anaknya tak ada orang yang peduli.
Dan beliau sempat juga diitanya oleh tim apakah tidak ingin pulang ke Desa Sale, beliau menjawab sudah merasa nyaman hidup di tengah hutan sendirian apalagi sekarang anaknya sudah pada sukses dan anak beliau ada lulusan UI bahkan dapat biasiswa di australia, semua sukses di Jakarta dan beliau menuturkan mau diboyong kejakarta tetapi tidak mau, karena sudah nyaman di tengah hutan, lokasi tempat tinggal yang sekarang di tanah Dusun Ngreong Desa wangi Kecamatan Jatirogo Kabupaten Tuban.
Dan menurut penuturannya yang di buthkan saat ini hanya kebutuhan air, fasilitas sudah di penuhi anak anaknya dari mulai listrik tenaga surya Hp android dan yang lainnya.
Dan untuk lebih lebih jelasnya bisa disimak video berikut ini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.